Aug. 23rd, 2018

arra7: (Default)
Sebuah tulisan tanpa makna, sebuah tulisan tanpa ada yang mengetahuinya dan sebuah tulisan yang tak pernah terlihat mulai kembali mengukir dalm sela-sela kehidupan. Bertahan dalam hiruk pikuk dunia dan kemudian menghilang, berjalan diantara dua jalur kehidupan dan menari dengan indahnya. Siapa yang ingin kutemui dan apa yang ingin kusampaikan, aku tak tahu, yang aku tahu hanyalah terus berjalan dan berjalan diantara gelapnya malam maupun teriknya siang. Diantara sinar bintang yang terukir dilangit kutaruh harapan semu ku yang indah. Tak pernah terlihat namun bisa menampakkan sinarnya dalam kegelapan. Tak mampu untuk melangkah pergi dan terkekang oleh waktu yang berputar. Akankah ada kebebasan jika kuterus berjalan dan akankah kutemui ujung jalan dalam sungai mimpiku, dalam pencaharianku.

Duduk terdiam disebelah jalur kehidupan itu lalu tersenyum, semua orang datang dan pergi. Kusambut mereka dengan senyum kemudian kupergi mencari hal lain yang bisa membuatku bahagia, ku ingin pergi menemuimu satu sosok yang selama ini selalu aku cari. Akan kah kutemukan dirimu wahai pengembara mimpi, berkelana tanpa tujuan dan satu mimpi ke mimpi yang lain. Akankah ku peluk satu bayangan yang selalu hadir itu. Ku ingin mengajarmu tapi tak semudah itu ku berlari kearahmu, tak semudah itu aku bisa mengejarmu, hal terakhir yang mungkin akan kulakukan adalah mulai melupakanmu. Pernahkah kalian ingin menjadi seseorang yang ada dalam pikiran kalian, menjadi dia yang tak pernah menjadi nyata? ku menghela nafas dan tersenyum.. yah itu hanyalah mimpi.. yang saat ini ada didepan mataku adalah kenyataan yang harus kujalani, di stasiun yang aku datangi waktu itu aku berpisah pada dirinya, dia yang selalu ada dalam bayngan ku dan dia juga yang membuat ku tersenyum saat aku sendiri, dia yang tak akan pernah bisa kugapai.

Aku pernah berpikir seandainya waktu itu aku tidak mengambil keputusan itu, apakah kehidupan yang aku jalani saat ini akan sama seperti sekarang, apakah dunia ini akan berpihak kepadaku dan apakah kamu akan datang menjemputku diakhir perjalanan panjang yang kulalui ini. Kusampaikan isi hati ku yang tergambar menjadi sebuah tulisan, mungkin tidak bermakna tapi setidaknya tulisan ini bisa melegakan isi hatiku.

Kuakhiri tulisan yang kubuat ini,, suatu saat nanti pas akan kuteruskan sebuah perjalanan kecil tentang hati, tentang jiwa dan tentang aku yang tak pernah lelah menyusuri jalan hidup ini.


Terima Kasih

Profile

arra7: (Default)
Just Arra

July 2023

S M T W T F S
      1
2345678
9101112131415
16171819202122
23 242526272829
3031     

Page Summary

Style Credit

Expand Cut Tags

No cut tags
Page generated Jul. 12th, 2025 11:04 am
Powered by Dreamwidth Studios